Mengganti Icon Sidebar Website Sekolah CMS Balitbang Diknas
Sebelumnya anda telah
mengganti header dan mengganti
background website sekolah anda, selanjutnya adalah mengganti icon sidebar website sekolah anda yang prosesnya tidak beda jauh dengan tahapan mengganti background website, berikut tahapannya:
1. Kunjungi alamat
http://localhost/cmsbalitbangv352 di browser anda. Lihat ikon sidebar awal website anda dari hasil instalasi CMS Balitbang yang telah anda lakukan.
2. Arahkan mouse anda pada salah satu ikon sidebar, kemudian klik kanan moese anda dan pilih
Lihat Gambar Latar Belakang.
3. Inilah Gambar ikon sidebar website sekolah anda sebelumnya. perhatikan
alamat url yang ada di bagian adress bar. Tepatnya tampak seperti ini
http://localhost/cmsbalitbangv352/temp/art_sma_bawah/images/BlockHeaderIcon.png. Alamat itu menunjukkan lokasi di mana gambar background anda tersimpan.
4. Sekarang buka folder
C:\xampp\htdocs\cmsbalitbangv352\temp\art_sma_bawah\images, dan cari nama file
BlockHeaderIcon berformat .png. Hapus file tersebut dan siapkan gambar ikon anda dengan format file yang serupa, yakni .png.
5. Silahkan copy paste file gambar yang telah anda siapkan di lokasi
yang sama dari gambar ikon yang sudah anda hapus. Ubah nama
filenya yang serupa dengan nama file gambar yang sudah anda hapus tadi,
yakni
BlockHeaderIcon.
6. Selanjutnya kunjungi lagi alamat
http://localhost/cmsbalitbangv352 di browser anda untuk melihat hasil perubahan.
Inilah tampilan website anda yang sudah menunjukkan kemajuan dari tampilan sebelumnya, telah
bercirikan seperti properti sekolah anda. Selanjutnya anda bisa menambahkan gambar favicon Website Sekolah anda.